Dua orang dari sisi yang berbeda melakukan penyamaran di Kepolisian Negara Massachusetts dan mafia Irlandia. Sebuah pertukaran peran yang menarik yaitu dimana polisi yang seharusnya berada pada pihak yang benar justru menyamar untuk melancarkan dan melindungi aktifitas kriminal sekelompok mafia. Namun di lain pihak, seseorang menyamar menjadi Mafia untuk mengetahui dan melaporkan tindak kriminal mereka kepada para penegak hukum. Keteganganpun memanas ketika kedua tokoh yang saling bersebrangan ini saling mencoba mengungkap jati diri masing-masing. Namun tragis…
Sekilas Film The Departed ini adalah film dengan cerita baru yang belum pernah kutonton. Namun ketika mencapai pertengahan jalan cerita, saya teringat oleh film Hongkong lama yang dibintangi oleh salah seorang aktor favorit teteh saya, Andy Lau. Dan ternyata, memang film ini diangkat dari film Internal Affair (klo ga salah sih judulnya :D). Bagiku jadi tak aneh dan bisa sedikit menebak jalan cerita film ini. Namun meskipun sekitar 80 % jalan cerita sama, kepintaran dan kehebatan sineas hollywood dalam memberi dramatisasi dan effect visual serta background music, menjadikan film ini lebih seru untuk dinikmati. Belum lagi, Aktornya tidak tanggung-tanggung Leonardo de Caprio dan Matt Damon seolah menjadikan tokoh aktor sebelumnya (Andy Lau) terlupakan. The Question Mark pop up, Why is Hollywood and always Hollywood? Kapan ya sineas dan semua insan perfilman kita bisa bersaing dan diakui di mata dunia? Ahh.., maybe someday Leonardo de Capruk will act upon my direction in DVS Production. Hicks… 😀
Movie Info
Director: Martin Scorsese
Writers: William Monahan (screenplay), Alan Mak (2002 screenplay Mou gaan dou)
Stars: Leonardo DiCaprio, Matt Damon and Jack Nicholson
Referensi Artist: https://www.imdb.com/title/tt0407887/
- Download File
- Download Subtitle (Ind.)
Bagi yang penasaran dan belum menyaksikan film ini silahkan download file dan subtitle di atas, dan bagi yang sudah menonton silahkan berikan pendapatnya pada komentar di bawah. ;).